Identifikasi dan penanganan risiko sudah tidak bisa dilepaskan lagi dari proses bisnis perusahaan, karena selama ada tujuan yang ingin dicapai perusahaan maka risiko akan ada. Memahami hal ini, Manajemen PT JIEP mulai awal tahun 2012 menerapkan Manajemen Risiko didalam struktur perusahaan. Dimana manajemen risiko dimasukkan kedalam struktur PT JIEP kedalam Bagian Manajemen Risiko yang bertugas secara khusus mengidentifikasi, mencatat, menyusun langkah penanganan dan mendokumentasikan risiko-risiko dalam setiap proses bisnis PT JIEP.
Dan sebagai salah satu wujud keseriusan PT JIEP dalam menerapkan Manajemen Risiko adalah perolehan sertifikasi profesional untuk manajemen risiko atau Enteprise Risk Management Certified Professional (ERMCP) oleh Kabag Manajemen Risiko PT JIEP Achmad Maulizal.
Email pemberitahuan perolehan sertifikasi ERMCP dari ERMA Singapura. Termasuk didalamnya Nomor registrasi ERMCP yang berlaku international |
Langkah Memperoleh Sertifikat ERMCP
Untuk mendapatkan sertifikasi ERMCP, kandidat mengikuti proses pelatihan Pelatihan Intensif ISO 31000 Standard Internasional Manajemen Risiko ERM Fundamental yang diadakan oleh CRMS Indonesia (Link tulisan pelatihan: http://keluargamaulizal.blogspot.com/2012/07/pelatihan-sertifikasi-iso-31000-erm.html), para kandidat ERMCP akan memperoleh sertifikat keberhasilan dalam menyelesaikan pelatihan dengan baik (certificate of accomplishment) untuk hal-hal fundamental dari ISO 31000. Sertifikat tersebut adalah bentuk pengakuan bahwa seseorang telah memahami sepenuhnya hal-hal fundamental yang terkait dengan ISO 31000, dan memiliki kompetensi yang cukup untuk berperan serta dalam implementasi ISO 31000 di suatu organisasi. Pengakuan ini akan bermanfaat baik bagi seseorang yang terlibat dalam implementasi ISO 31000 di perusahaan atau institusi mereka sendiri, maupun yang memiliki peran sebagai konsultan atau asesor independen untuk ISO 31000.
Foto bersama peserta training dan ujian sertifikasi ERMCP di Bandung Juli 2012 lalu. |
Kemudian Peserta yang berhasil menyelesaikan semua proses pelatihan dengan baik, dapat mengikuti asesmen untuk memperoleh gelar ERMCP (Enteprise Risk Management Certified Professional) yang diberikan oleh ERM Academy yang berbasis di Singapore. Walaupun biaya dan pengaturan teknis asesmen untuk ERMCP adalah di luar investasi pelatihan ISO 31000 fundamentals, staf profesional CRMS Indonesia dapat membantu proses pendaftaran dan pelaksanaan asesmen tersebut. Pelaksanaan asesmen akan dilakukan di tempat yang sama dengan pelatihan ISO 31000 fundamentals, dijadwalkan setelah proses pelatihan selesai. Masing-masing kandidat akan diuji dalam suatu proses asesmen secara tertulis yang memakan waktu kurang-lebih dua jam. Asesmen tertulis tersebut diadakan dalam Bahasa Inggris dengan soal pilihan berganda.
Manfaat ERMCP Bagi Perusahaan
Bagi perusahaan yang menerapkan manajemen risiko berbasis ISO 31000, keberadaan ERMCP menjadi sebuah pendorong untuk penerapan manajemen risiko yang baik. Karena ERMCP akan menjadi katalisator pelaksanaan standar ERM ISO 31000 secara profesional dan sesuai dengan panduan yang ada dalam ERM ISO 31000.
Disamping itu, keberadaan ERMCP juga membukakan pintu bagi perusahaan untuk berhubungan dengan dunia ERM, karena pemegang ERMCP secara otomatis dimasukkan kedalam lingkaran profesional manajemen risiko dibelahan dunia lain.