Monday, January 15, 2007

Jalan-jalan ke Gelanggang Samudera Ancol

Ancol memang menjanjikan sejuta keriangan bagi anak-anak. Salah satu wahananya ada Gelanggang Samudera. Sudah lama memang kita merencanakan untuk mengunjunginya, namun baru kesampaian 23 Desember 2006 lalu. Bersama dengan keluarga Deki & Santi (teman mama Santi di GKBI) kita menemukan banyak keriangan di Gelanggang Samudera. Berikut ya laporan fotonya :


Sebenarnya foto ini diambil setelah kita puas mengunjungi Gelanggang Samudera. Tapi memang utamanya ke Ancol adalah kelaut, main dipantai jadi ngga salah kalo foto ini menjadi urutan pertamakan


Sebelum Masuk ke Gelanggang Samudera, Kaka Ivy & Rakhel teriak2 ngeliat wahana baru Ancol bernama Gondola. Itu lho kereta gantung yang kayak di Gunung Salju di Eropa sana hehehehe. Jadilah kita antri dulu buat muasin anak-anak


Di Gelanggang Samudera, mainin seperti ini bisa dinaiki sepuasnya lho ( kalo ga salah ada 3 buah mainan sejenis)

Bukan Gelanggang Samudera namanya kalo tidak ada atraksi lumba-lumbanya. Selain pintar, lumba-lumba di Gelanggang Samudera juga jinak (emang ada lumba-lumba buas???)


Bergaya di depan gerbang Gelanggang Samudera. Papa Molly langsung ngebayangin film Lord of The Ring waktu pertama kali liat. Abis gede amat sih.

Nah yang ini Piramid Aztec yang menjadi auditorium pemutaran film 4 Dimensi yang heboh itu lho. Pokoknya mesti masuk dan nonton sendiri untuk merasakan kehebohannya.

Lihat deh muka Rakhel dan Kaka Ivy yang tegang sebelum menyaksikan pemutaran film 4 Dimensi.

Bergaya diatas batu-batuan. Ki-ka : Adit, Rakhel, Kaka Ivy, Adam, Dinda dan Mama Rakhel.

Kesimpulan :

  • Ancol menag ngga ada matinya. Sekalian wahana-wahananya menarik, kebersihannya juga sangat terjaga. Termasuk Gelanggang Samudera ini, bisa dikatakan ngga ada hal minusnya deh.
  • Siapkan stamina karena memang banyak wahana yang harus dikunjungi
  • Perhitungan Dana: - Masuk Ancol Dewasa Rp.10.000 Mobil: Rp.10.000, Tiket Gelanggang Samudera: Dewasa Rp.40.000 Anak-anak Rp.30.000
Selamat berlibur!

Thursday, January 04, 2007

Akhirnya kita ke Ocean Park

Masih dihari yang sama dengan band Papa Molly (Planet Bumi) manggung di serang yaitu Minggu , 24 Desember 2006, Papa Molly, Mama Santi, Kakek Zaenal, Bude Yati, Kaka Ivy dan Rakhel mengunjungi taman rekreasi renang terbaru di BSD City bernama Ocean Park (jreng...jreng....jreng). Terpicu karena iklannya yang gencar sekali di tv (pas disela-sela acara kesukaan Rakhel pula) Rakhel ga pernah absen teriak2 "papa aku mo kesana!" tiap kali iklan Ocean Park ditayangkan kita akhirnya ke Ocean Park juga. Berikut laporan fotonya ya.......


Bergaya dulu ah di parkiran mobil (sudah terlihatkan mendungnya??)



Nah ini dia tampilan muka Ocean Park yang heboh itu (Gurita kok orange??)


Tak dinyana tak diduga Kaka Ivy & Rakhel bisa bertemu dengan Rommy (Anak Om Karim adik Bunda Emmy) senangnya......



Berpose dikolam ombak menjelang sore. Waktu siang pertama datang kolam ini penuh sekali dan hujan gerimis sudah turun jadi sulit untuk foto-foto.



Nah yang ini berpose di slide tower yang tidak berani kita naiki karena hujan takut kesambar petir....


Yang ini berpose dipinggir kolam bermain anak...hueaueua masih sedikit gerimis sih tapi tetap gaya...


Kesimpulan:

Puassssssssssssssssssssssssssss basah-basahan. Selain banyaknya ragam kolam dan air mancur, kebersihan tempat ini juga cukup memuaskan (mungkin karena masih baru ya). Dengan tiket Rp. 40 rb untuk weekend dan 25 rb untuk workdays kayaknya ngga rugi deh ke tempat ini.

Hal-hal Penting:

  • Makan dulu sebelumnya masuk ke area berenang, karena memang tidak dibolehkan untuk membawa makanan ke dalam area renang
  • Didalam area renang tidak dibolehkan transaksi dengan uang tapi menggunakan Smart Card yang kita dapatkan saat membeli tiket (canggih ya...)
  • Jangan takut barang hilang karena disediakan loker tempat penitipan barang yang aman.
  • Pengalaman kita....ga usah cape-cape sewa ban...karena kita aja dapet ban gratisan yang tergeletak begitu saja dipinggir kolam hueueuhueueuhe
Akhirnya kami mengucapkan selamat berlibur buat yang ingin berlibur......wassalam

Wednesday, January 03, 2007

Nonton Planet Bumi Di Serang

Setelah sekian lama tidak manggung (ceileee) band Papa Molly Planet Bumi tanggal 24 Desember 2006 ditawarin manggung di Serang (Banten) di acara Simpati Jitu Blast. Jadilah Papa, Mama Santi, Kakek Zaenal, Bude Yati, Kaka Ivy & Rakhel berangkat dengan semangat ke Serang. Planet Bumi tampil sebagai pembuka Tere (bintang utama acara tersebut) lho. Sayangnya karena di alun-alun tempat acara berlangsung itu berdekatan dengan mall Serang yang ada Ramayana Store-nya, Mama Santi, Kaka Ivy & Rakhel melewatkan penampilan Planet Bumi manggung karena keasyikan belanja (huhuhuhuhuhuhu), akibatnya ga ada fotonya. Tapi setidaknya ada foto Kaka Ivy dan Rakhel waktu nonton Tere plus foto Tere in action (Dasar ibu-ibu maunya belanja mulu). Yang pasti Rakhel seneng sekali bisa melihat Tere manggung, apalagi pas bawain lagu Dosa Terindah, Rakhel dengan semangat bilang "lagu bunda mah". Heuheuuheuhe emang lagu itu sering banget diputer di mobil Bunda Emmy kalo lagi jalan-jalan (cape deh). Kaka Ivy & Rakhel didepan panggung
Tere in action